Xiaomikita.com - Sebelumnya, Xiaomi Mi Band 2 sempat terlihat dipakai oleh CEO Xiaomi, Lei Jun. Sempat tertunda peluncurannya, sekarang Mi Band 2 muncul pertama kali untuk pre-order hingga 29 Juli Mendatang.
Dikutip dari laman Giwear.net, Xiaomi Mi Band 2 sudah mulai untuk pre-sale. Produk wearable ini sudah terdatar di Tinydeal dengan harga 46.99 Euro. Spesifikasi layar sentuh dengan optik monitor detak jantung.
Sayangnya, spesifikasi hardware tidak disebutkan, jadi kita tidak bisa mengetahui spesifikasi Xiaomi Mi Band 2 yang lebih jelas. Namun, untuk sertifikasi IP 65/68 kami yakini akan tetap digunakan wearable ini untuk mendukung aktivitas olahraga yang maksimal.
Sebelumnya, pada Mi Band pertama tidak menggunakan layar sentuh. Harga Xiaomi Mi Band versi pertama ini dibanderol sekitar Rp 245.000 di Indonesia pada beberapa situs belanja online Tanah Air.
Pemesanan Xiaomi Mi Band 2 bisa dilakukan secara online. Sedangkan untuk sampai di Indonesia mungkin akan butuh waktu 2 hingga 3 bulan mendatang. Jadi, bagi sobat Mi Fans yang ingin memiliki Xiaomi Mi Band 2 harap bersabar ya!
waah murah juga harganya..
ReplyDeletesolder uap