Friday, January 26, 2018

Cara Mencari Channel Metro TV HD Mpeg2 dan Mpeg4

Bagi yang sering menonton tayangan Metro TV seperti berita, talk show dan acara lainnya tentu mengetahui bahwa cahannel tersebut telah pindah dengan kualitas gambar HD sehingga mengakibatkan kode frekuensi yang lama hilang atau pindah dengan channel tv lain seperti yang terjadi pada Mpeg2.

Buat pengguna Mpeg4 sebetulnya tidak berubah baik frekuensi maupun simbol rate, hanya saja kita perlu mencari ulang secara manual seperti yang akan kami bahas sekarang ini. Jadi jangan khawatir, kalian tidak akan ketinggalan berita udate yang disiarkan melalui Metro TV.

Channel Metro TV Pindah Ke Frekuensi Metro TV HD Palapa D bukan tanpa alasan. Salah satunya yakni untuk peningkatan kualitas gambar, sehingga Metro Tv pindah channelnya menjadi HD

Cara Mencari Channel Metro TV Mpeg4

Bagi mengguna receiver Matrix HD seperti Starlink V atau sejenis receiver yang menerima Mpeg4/HD maka perlu men-scan ulang supaya channel Metro TV kembali seperti semula dengan kualitas lebih baik dari sebelumnya. Baik, silahkan simak berikut ini cara mencari Metro TV HD pada Mpeg4.

1. Pertama kita buka channel Metro TV terlebih dahulu, lalu tekan Menu pada remote TV.

2. Pilih Menu Instalasi > lalu Daftar Transponder > Ok

Cara Mencari Channel Metro TV HD

3. Lalu tekan Ok lagi hingga muncul tentang, setelah itu tekan Cari Jaringan (Tambahkan) yaitu dengan menekan tombol warna merah di remote.


4. Jenis Chennel > Semua > Ok dan tunggu proses pencarian manual hingga seleasai, lalu simpan hasil pencarian.

Note : Jika cara ini tidak ditemukan, caba melakukan scan secara otomoatis melalui satelit Palapa D.

Cara Mencari Channel Metro TV Mpeg2
Sama halnya dengan Mpeg4, disini juga kita akan mencari Metro TV secara manual, hanya saja untuk Mpeg2 kita membutuhkan frekuensi, simbol rate, dan polaritas terbaru.

1. Pertama kalian langsung tekan Menu di remote receiver > Atur Program > Tambah Program Baru

Cara Mencari Channel Metro TV HD mpeg2

2. Pilih satelit Palapa D, ubah Frekuensi, Simbol Rate, dan Polaritas seperti gambar di bawah ini.


3. Pada menu Cari pilih semua dan tekan Ok maka pencarian secara manual segera berjalan.

Note : Jika kode frekuensi Metro TV di atas sudah tidak bekerja, kalian bisa dapatkan update terbarunya disini Frekuensi Metro TV Terbaru.

Caranya mudah sekali kan, dengan begitu kamu bisa menyaksikan Metro TV kembali sengan sajian berita terupdate tiap hari maupun kabar arena yang memberikan info tentang berita olah raga, score, transfer pemain dan lain sebagainya.

Thursday, January 25, 2018

Info Frekuensi dan Simbol Rate O Channel di Satelit Palapa D

Update frekuensi dan simbol rate terbaru untuk siaran tv O Channel, yang berada di satelit Palapa D. O Channel merupakan sebuah stasiun televisi berjaringan di Indonesia, didirikan oleh MRA Media Group dan Emtek kemudian diresmikan sejak bulan Juni 2005.

Program acara televisi yang disiarkannya meliputi home shopping, yang banyak disukai terutama bagi ibu-ibu di rumah. Selain itu O Channel juga menyajikan acara talk show, musik, hiburan, berita, religi serta olah raga.

Karena menyajikan oleh raga, O Channel juga menyiarkan pertandingan sepak bola secara live seperti yang kalian ketahui sekarang ini adanya Piala Presiden 2018 kadang disiarkan juga disana. Walau tayangannya di Block, kita masih bisa membukanya supaya tidak ketinggalan pertandingan dengan bantuan biss key, kami peroleh dari https://najwatehnik.blogspot.co.id

39 DA C4 D7 2A 34 7B D9 (untuk babak pertama)  dan 74 C5 DE 17 93 EC 6A 10 di babak berikutnya.

Mengenai frekuensi dan simbol rate supaya bisa mendapatkan gambar siaran televisi O Channel baik dalam format Mpeg2 atau Mpeg4. Apabila sebelumnya belum ada maka anda bisa melakukan tracking satelit Palapa D kemudian memasukkan nomer frekuensi O Channel secara manual selanjutnya lakukan scan pada transponder O Channel terbaru tersebut yang mana kodenya bisa kalian gunakan dibawah ini.

Frekuensi dan Simbol Rate O Channel
Update : Januari 2018

O Channel di Satelit Palapa D
MPEG2
Frekuensi    : 03837
Simbol Rate : 07000
Polaritas : H (Horizontal)
Video PID : 0512
Audio PID : 4112
PCR  PID : 0512

MPEG4
Frekuensi    : 04732
Simbol Rate : 12250
Polaritas : H (Horizontal)
Video PID : 3001
Audio PID : 3002
PCR  PID : 3001

Lihat juga : Frekuensi tvOne dan Metro TV terbaru sudah pindah ke HD
Nah itu dia frekuensi dan simbol rate terbaru O Channel yang berada di satelit Palapa D, misal ada perubahan data kami segera merubah dengan yang baru, atau kalau belum sempat kalian bisa tinggalkan komentar terlebih dahulu. Terima kasih dan semoga membantu.

Tuesday, January 23, 2018

Harga Sony Xperia XZ, Spesifikasi Berbekal Kamera 23 MP

Sony telah meluncurkan salah satu smartphone andalannya yang cukup menyita perhatian banyak orang, yakni pada tahun 2016 yang lalu,. Smartphone yang dimaksudkan itu tidaklah lain adalah Sony Xperia XZ. Bagaimana tidak berhasil mencuri perhatian, Sony membekali smartphone besutannya ini dengan spesifikasi dan harga yang lumayan mantab.

Rasanya memang bukan hal yang asing kalau Sony meluncurkan produk smartphone dengan performa yang begitu luar biasa. Sony telah dikenal sebagai vendor smartphone yang rajin untuk mengelurkan produk-produk dengan performa terbaik, dan wajar saja kalau rata-rata banderol harga smartphone besutan Sony juga lumatan mahal.

Kembali membahas tentang spesifikasi dan harga Sony Xperia XZ ini, mari kita ulas lebih lengkapnya berikut ini mulai dari review terlebih dahulu:

Kamera
Kita mulai dari sector kamera terlebih dahulu, yang mana sector spesifikasi yang satu ini adalah bagian dari unggulan pada Sony Xperia XZ. Sony membekali smartphone miliknya ini dengan kamera utama beresolusi 23 MP dengan 5520 x 4140 piksel. Tentu ini adalah resolusi kamera ponsel yang begitu ciamik. Para pengguna yang suka foto selfie atau video call pun tak perlu khawatir, karena Sony memanjakan dengan adanya kamera depan beresolusi 13 MP pada Sony Xperia XZ ini lengkap dengan HDR dan 1080 piksel.

Sony Xperia XZ Full Spesifikasi

Beberapa fitur menarik yang melengkapi kameranya antara lain adalah LED flash, Panorama, Touch Focus, Triple Image Sensing, EGBC-IR sensor, kemudian juga ada fitur Wide Angel G-lens, sampai dengan 6-element lens dan beberapa fitur menarik lainnya.

Dapur Pacu
Beralih ke dapur pacu, Sony Xperia XZ hadir dengan prosesor CPU Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820 lengkap dengan Dual-core berkecepatan 2.15 GHz Kryo dan juga Dual-core berkecepatan 1.6 GHz Kryo. Performa tangguh yang dimiliki oleh Sony Xperia XZ ini tentu akan semakin memudahkan penggunanya dalam berselancar di berbagai aplikasi yang ada di smartphone. Tidak terkecuali pada pecinta game pun boleh lah menjadikan Sony Xperia XZ  sebagai smartphone pilihannya. Apalagi kapasitas RAM dari smartphone ini cukup besar, yaitu 3 GB. OS yang diusungnya sendiri adalah Android v.6 Marshmallow. Ruang penyimpanan yang tersedia begitu lega, 64 GB.

Layar
Sony hampir tidak pernah mengecewakan dalam hal desain tampilan pada smartphone besutannya. Termasuk Sony Xperia XZ ini. Membahas spesifikasi dan harga smartphone ini di sektor layarnya, Sony membekali smartphone yang satu ini dengan desain CandyBar yang dimensinya 146 x 72 x 8.1 mm dan untuk beratnya sendiri adalah 161 gram, cukup ringan bukan ? Sony Xperia XZ pun telah dibekali dengan Multitouch hingga 10 fingers serta Capacitive touchscreen.

Ukuran layarnya sendiri lumayan lega, yaitu 5.2 inchi dengan resolusi 1920 x 1080 piksel. Jenis teknologi layar yang diusung adalah IPS LCD dan kerapatan layarnya 424 ppi.  Untuk mengamankan layar Sony Xperia XZ, pelindung layar Corning Gorilla Glass sudah dimiliki oleh smartphone yang ciamik satu ini.

Harga
Melihat spesifikasi yang begitu unggul dari Sony Xperia XZ, tak perlu kaget jika smartphone ini dibanderol dengan harga yang lumayan tinggi. Tentu spesifikasi dan harga akan setara. Harga baru Sony Xperia XZ berkisar di angka 8 jutaan rupiah. Sedangkan untuk harga bekasnya pun masih lumayan tinggi, yakni sekitar 6 jutaan rupiah.

Spesifikasi Lengkap Sony Xperia XZ

SIM / Jaringan Single SIM / GSM, HSPA, LTE
Dimensi 146 x 72 x 8.1 mm (5.75 x 2.83 x 0.32 in)
Berat 161 g
Layar IPS LCD capacitive touchscreen, 5.2 inches
Memori dan Penyimpanan 32 GB, 3 GB RAM - F8331
64 GB, 3 GB RAM - F8332
Eksternel microSD up to 256 GB
RAM 3 GB
OS Android 6.0.1 (Marshmallow), upgradable to Android 8.0 (Oreo)
Processor Quad-core (2x2.15 GHz Kryo & 2x1.6 GHz Kryo)
GPU Adreno 530
Chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot
Kamera Belakang 23 MP
Kamera Depan13 MP
Bloetooth 4.2, A2DP, aptX, LE
Warna Mineral black, Platinum, Forest blue, Deep pink
Baterai Li-Ion 2900 mAh (Non-removable)

Monday, January 22, 2018

Spesifikasi Tangguh Sony Xperia X dan Harga Terbaru

Xperia X adalah salah satu produk premium besutan Sony yang telah diluncurkan di tahun 2016 yang lalu.  Ada cukup banyak keunggulan dari smartphone yang satu ini. Sony adalah vendor smartphone yang terkenal dengan kualitas kameranya yang ciamik. Sony selalu begitu niat untuk membekali smartphone miliknya dengan kamera berkualitas tinggi. Termasuk dengan produk premiumnya Sony Xperia X yang satu ini.

Mari kita bahas spesifikasi dan harga Sony Xperia X dari sektor kameranya dahulu. Tak tanggung, Sony Xperia X mengurung kamera utama beresolusi 23 megapiksel dan untuk kamera depannya sendiri beresolusi 13 MP yang tentu sudah begitu mumpuni untuk meladeni para penggemar foto selfie ataupun video call. Hasil rekaman video dari kamera beresolusi tinggi yang dimiliki Sony Xperia X tentu begitu ciamik. Hasil rekaman berkualitas 1080p@30 fps bisa didapatkan.

Layar HD
Sony Xperia X punya layar berjenis IPS LCD Capacitive Touchscreen dan ukuran layanya sendiri adalah 5 inchi yang tentu cukup lega. Resolusi layar yang diusungnya yaitu HD 1080 x 1920 piksel. Sementara kerapatan layarnya 441 ppi. Teknologi canggih pun tidak terlupa disuguhkan Sony pada smartphone miliknya ini. Teknolgi Triluminos display dan juga X-Reality Engine membuat layar Sony Xperia X mampu memberikan tampilan visual yang begitu berkualitas. Spesifikasi dan harga dari Sony Xperia X tentunya sudah senada. Ada spesifikasi yang tangguh, tentu harga yang dibanderol tidak bisa dibilang kecil.

Sony Xperia X dan Harga Terbaru
Image : https://gsmarena.com

Dapur pacu milik Sony Xperia X pun begitu tangguh. Smartphone ini dibekali dengan performa high class karena mengandalkan chipset snapdragon 650 yang merupakan generasi terbaru pada masanya. Adreno 510 dipercaya sebagai pengolah grafis dari smartphone yang satu ini.

Kapasitas RAM yang Tangguh
Sony Xperia X menjalankan system operasi Android v6.0.1 dan juga untuk RAM yang dimilikinya adalah 3 GB. Sony menyediakan dua pilihan memori internal untuk produk Sony Xperia X ini, yaitu 32 GB dan 64 GB. Jika ruang penyimpanan tersebut kurang, masih ada slot microSD yang bisa memuat hingga 200 GB.

Kalau soal sektor baterai sendiri, memang Sony Xperia X ini tidak bisa dikatakan “wah”. Karena memang kapasitas baterainya hanya 2.620 mAh saja yang tentu ini tergolong kecil, dengan melihat spesifikasi lainnya yang begitu tangguh. Inilah yang memang jadi sisi kekurangan dari Sony Xperia X. Apalagi juga jenis baterai yang diusung smartphone ini adalah Lithium-Ion.


Nah, kalau perkara harga sendiri, seperti yang disampaikan di atas, kalau tentunya spesifikasi dan harga akan senada. Harga baru Sony Xperia X masih berkisar 5 jutaan rupiah.

Ya, memang ini bukanlah harga yang murah. Rasanya bukan hal yang aneh kalau Sony membanderol produknya yang satu ini dengan harga yang lumayan mahal. Sederet spesifikasi tangguh telah disiapkan oleh Sony untuk Xperia X ini. Bagaiman ? berminat untuk megantongi Sony Xperia X ? ponsel ciamik dengan segudang spesifikasi

Harga Baru : Rp 5.000.000,-
Harga Bekas : Rp 2.800.000,-
(harga tersebut kami peroleh dari bebrapa toko online Indonesia terbaru 2018)

Spesifikasi Lengkap Sony Xperia X

SIM / Jaringan Single SIM / GSM, HSPA, LTE
Dimensi 143 x 69 x 7.7 mm (5.63 x 2.72 x 0.30 in)
Berat 153 g
Layar IPS LCD capacitive touchscreen, 5.0 inches
Memori dan Penyimpanan 32 GB, 3 GB RAM - F5121
64 GB, 3 GB RAM - F5122
Memori Eksternal hingga 256 GB
RAM 3 GB
OS Android 6.0.1 (Marshmallow), 7.1.1 (Nougat)
Processor Hexa-core (4x1.4 GHz Cortex-A53 & 2x1.8 GHz Cortex-A72)
GPU Adreno 510
Chipset Qualcomm MSM8956 Snapdragon 650
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot
Kamera Belakang 23 MP autofocus, LED flash
(Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama)
Kamera Depan13 MP
Bloetooth 4.2, A2DP, aptX, LE
Warna White, Graphite Black, Lime Gold, Rose Gold
Baterai Li-Ion 2620 mAh (Non-removable)

Cara Melihat Pesan WhatsApp yang Sudah Dihapus oleh Pengirim

Jika menerima pesan yang tiba-tiba dihapus di WhatsApp oleh si pengirim, pasti anda mungkin penasaran dengan isinya kan? Dengan adanya fitur baru ini, memungkinkan kita sebagai pengirim pesan di WhatsApp bisa melakukan menarik atau menghapus pesan yang misalnya salah ketik atau sebagainya.

Untuk menghapusnya kita cukup menahan pesan beberapa detik hingga muncul tab baru dan bisa menariknya sebelum pesan anda terkirim.

Namun, satu hal yang perlu dicatat, pesan hanya bisa dihapus dalam kurun waktu maksimal 7 menit setelah dikirimkan ke lawan bicara atau ke dalam grup. Dan untuk menggunakan fitur ini pastikan kalian telah menggunakan aplikasi WhatssApp terbaru.

Cara Melihat Pesan WhatsApp yang Sudah Dihapus

Nah jika kalian ingin mengetahui beberapa pesanmu yang sudah dihapus oleh pengirim lalu kamu merasa penasaran kenapa dia menariknya kembali, berikut anda bisa ketahui cara membaca pesan yang sudah dihapus di WhatsApp.

Mengetahui Pesan WhatsApp yang Dihapus

Cara ini kita memerlukan sebuah aplikasi tambahan bernama Recent Nofification yang bisa kalian dapatkan di Play Store dan hanya berukuran sekitar 2 Mb tentu tidak akan begitu memberatkan ponsel anda. (Install Recent Nofification)

Supaya tidak penasaran lagi dengan isi pesan yang terhapus, berikut cara membaca pesan yang sudah dihapus dari WhatsApp:

1. Patikan aplikasi Recent Notification sudah terpasang di Smartphone

2. Buka aplikasi dan berikan izin Notification Access pada aplikasi Recent Notification. Dengan begitu, aplikasi ini bisa mengakses setiap notifikasi yang masuk ke smartphone.

Pesan WhatsApp yang Sudah Dihapus

3. Semuanya sudah beres. Kalian tinggal chat di WhatsApp seperti biasa. Kemudian kalau kalian mendapatkan notifikasi ada pesan yang dihapus dan kamu belum sempat baca, tinggal masuk ke aplikasi Recent Notification. Anda bisa baca pesan itu, walaupun pengirim merasa telah menghapusnya.


Menarik bukan dan sangat mudah kita praktekkan secara lengsung. Bertambahnya sebuah fitur baru di WhatsApp selalu ada saja jalan pintasnya.
➧Baca juga : Cara Membuat Baca Selengkapnya (Read More) di WhatsApp

Dengan demikian anda tidak lagi penasaran ataupun kepo pada pesan WhasApp yang telah dihapus, terlebih pembicaraan anda sedang hangat-hangatnya tentu trik ini sangat berguna.

Unduh Recent Notification 2.2.2 APK for Android

Apakah kalian kadang melewatkan pemberitahuan penting yang ditampilkan melalui bar perangkat anda? Mungkin sekarang tidak lagi, dengan aplikasi Recent Notification anda tak perlu khawatir lagi dengan pemberitahuan yang terlewatkan.

Dengan aplikasi ini, pemberitahuan terbaru dapat dengan aman menyimpannya untuk Anda. Bersantailah dan membaca notifikasi ketika anda menemukan waktu luang dengan menggunakan aplikasi yang keren ini.

Cari tahu aplikasi yang spamming pemberitahuan mengganggu dan menghapus mereka. Software ini untuk melihat detil notifikasi pada smartphone Android kalian.

Recent Notification 2.2.2 APK for Android

Tersedia Beragam Fitur :
- Pemberitahuan dikelompokkan oleh aplikasi.
- Baca rincian lengkap dari pemberitahuan dalam gaya yang sama ditampilkan pada status bar. (misalnya inbox, gaya besar dan biasa)
- Mudah menyaring pemberitahuan hari.
- Babatan untuk menghapus pemberitahuan sebagai kelompok atau individu.
- Secara otomatis menghapus pemberitahuan tua di batas hari yang ditentukan.
- Tekan pemberitahuan untuk meluncurkan aplikasi yang terkait.
- User interface yang dikembangkan menggunakan Bahan Desain.

Perizinan :
- Untuk membaca pemberitahuan, mengaktifkan akses pemberitahuan tentang pengaturan perangkat.
- Tidak ada dalam aplikasi izin yang diperlukan saat menginstal atau menjalankan aplikasi ini.

Informasi lain :
- Untuk privasi keamanan Anda, aplikasi ini tidak akan membaca pemberitahuan diposting oleh aplikasi sistem.
- Pemberitahuan yang sedang berlangsung diposting oleh musik atau aplikasi lain tidak akan disimpan untuk cadangan perangkat penyimpanan.

Pesan Pribadi selalu Aman:
- Pemberitahuan disimpan pada aplikasi ini tidak dapat dibaca oleh siapa saja.
- Tidak ada akses internet diperlukan untuk menggunakan aplikasi ini. Hal ini menjamin bahwa pemberitahuan Anda hanya disimpan dalam perangkat Anda.

Download Recent Notification | Play Store

Trik Mendapatkan Ekstra Kuota Telkomsel 2 GB Seharga Rp 0,-

Halo Sobat, Apa kabar. Kami harap kalin baik-baik saja dan selalu diberi kesehatan, amin. Kali ini tepatnya bulan Januari 2018 saya akan berbagai cara bagaimana untuk mendapatkan 2 GB dari telkomsel gratis. Ini sudah lumayan banyak, coba kalau beli kita perlu merogoh saku sekitar 30 sampai 40 ribu.

Mungkin dari beberapa trik yang telah saya sampaikan sudah tidak ada yang bekerja di beberapa tempat seperti paket ekstra kuota 2 GB seharga 1000 atau yang lainnya.

Sebelumnya atau beberapa hari lalu saya dapat berita dari salah satu situs ternama, bahwa Telkomsel tawarkan kuota 25 GB dengan harga hanya 50 ribu. Namun promo yang diberi nama Super Deal dari telkomsel tersebut berlaku hanya 7 hari dan ada pula yang 30 hari. Pelanggan yang bisa menikmati promo itu pun terbatas hanya untuk area Papua, Maluku, Sulawesi, dan Kalimantan.

Kemudian saya teringan talah melakukan dial pada kode khusus yang katanya bisa mendapatkan 2GB hanya Rp 0,- dan ternyata berhasil lalu aktif hingga 30 hari. Saya coba menggunakan kartu Simpati Loop waktu itu.

Lalu setelah masa aktif habis saya coba daftarkan kembali dengan nomor yang sama, ternyata sudah tidak bisa dengan alasan bahwa nomor tidak terdaftar. Setelah itu saya tidak berfikir panjang langsung coba dengan nomor yang baru berharap bisa mendapatkan 2 GB gratis tersebut. Kalian bisa ikuti langkahnya dengan cara berikut ini.

Trik 2 GB Telkomsel Gratis

1. Siapkan kartu Telkomsel yang masih aktif, saran saya gunakan Loop kalau ada serta gunakan pulsa minim.

2. Tekan di ponsel *363*67# lalu ok hingga proses selesai.

3. Lalu akan ada beberapa menu pilihan (Cek Nomor, Aktivasi Ekstra Kuota, dan Info). Untuk mengetahui apakah nomor kita terdaftar pada paket Ekstra Kuota kalian pilih no 1. Cek Nomor.

Ekstra Kuota Telkomsel 2 GB

4. Apabila terdapat pesan “Segera dapatkan EXSTRA 2GB” berarti selamat nomor anda bisa menikmati gratis 2 GB.

paket ekstra kuota telkomsel

5. Segera ketik ulang *363*67# kemudian pilih no 2. Aktifkan Ekstra Kuota dan tunggu hingga ada balasan dari 363 yang menyatakan bahwa paket telah aktif untuk 3G/4G selama 1 bulan.

Info Tambahan : Trik ini suatu saat bisa tidak aktif tanpa pemberitahuan atau masih aktif namun sudah dikasih harga normal. Kemudian apabila anda telah berganti beberapa kartu namun belum bisa didaftarkan, sesuai yang telah saya dikatakan di atas kadang paket ekstra kuota hanya ditujukan di lokasi tertentu saja.

Berikutnya bagi kaian yang sudah bisa mendapatkan 2 GB, untuk cek kuota internetnya bisa dilakukan melalui *888*3# > pilih Cek Kuota Internet. Terima kasih dan semoga informasi ini bermanfaat serta silahkan bagikan kepada teman-teman anda.

Friday, January 19, 2018

Spesifikasi Lengkap dan Harga Xiaomi Redmi 5 Plus

harga dan spesifikasi Xiaomi Redmi 5 Plus
Beberapa kali Xiaomi sukses mengejutkan para pengguna smartphone dengan hadirnya produk smartphone terbaru besutannya. Termasuk salah satu produk milik Xaomi yang sukses menarik perhatian adalah Xiaomi Redmi 5 Plus. Menyasar pada segmen menengah ke bawah, Xiaomi Redmi 5 Plus telah dibekali dengan spesifikasi yang tidak bisa diremehkan.

Spesifikasi dan harganya tentu jadi incaran banyak orang yang tengah ingin mengantongi smartphone yang satu ini. Nah, tanpa perlu berpanjang lebar lagi, berikut ini untuk lebih jelasnya lagi mengenai spesifikasi dan harga dari smartphone ciamik Xiaomi Redmi 5 Plus :

Body dan Layar
Mari kita bahas eksteriornya terlebih dahulu sebelum membahas lebih jauh lagi tentang spesifikasi dan harga dari Xiaomi Redmi 5 Plus ini. Desain body smartphone ini sudah jadi sektor yang sangat menarik untuk diperhatikan. Xiaomi Redmi 5 Plus hadir dengan layar berukuran lega, yaitu 6 inchi dengan jenis layarnya adalah IPS LCD. Resolusi layar sudah Full HD 1080 x 2160 piksel bersama kerapatan layar 402 ppi. Interface MIUI 9 diterapkan pada layar milik Xiaomi Redmi 5 Plus.

Layarnya yang ciamik ini pun sudah dilengkapi dengan proteksi Corning Gorilla Glass untuk meminimalkan goresan pada layar. Desain body dari Xiaomi Redmi 5 Plus sendiri begitu elegan. Xiaomi memutuskan untuk menghilangkan tombol home pada smartphone besutannya yang satu ini. Xiaomi Redmi 5 Plus hadir dengan warna-warna yang elegan, mulai dari gold, pink, blue hingga black.

Kamera 12 Megapixel
Kamera yang dimiliki Xiaomi Redmi 5 Plus pastinya tak kalah menarik dengan layarnya. Anda yang merupakan pecinta fotografi, tak salah memilih smartphone yang satu ini untuk meladeni hobi anda dalam memotret. Xiaomi Redmi 5 Plus sudah dibekali dengan dual kamera yang beresolusi tinggi. Kamera belakangnya beresolusi 12 MP dan kamera depannya beresolusi 5 MP. Sederet fitur-fitur menarik pun sudah melengkapi kamera yang dimilikinya.

Performa
Nilai plus lainnya sudah sepatutnya diberikan pada performa dari Xiaomi Redmi 5 Plus. Smartphone kelas menengah ini mengusung chipset snapdragon 625 yang tangguh dan lengkap dengan CPU Octa-core yang kecepatannya mencapat 1.8 GHz Cortex-A53. Pengolah grafisnya sendiri adalah GPU Adreno 506 dan untuk system operasi yang menjalankan Xiaomi Redmi 5 Plus adalah Android Nougat.

Untuk RAM pun begitu membanggakan. Xiaomi menghadrikan smartphone besutannya yang satu ini dengan bekalan RAM berkapasitas 4 GB yang tentu ini begitu lega. Dalam hal ruang penyimpanan, tersedia memori internal berkapasitas 64 GB, cukup besar bukan ? ruang penyimpanan internal yang cukup luas tersebut pun masih bisa ditambah lagi dengan microSD sampai 128 GB.

Harga
Nah, mari kita beralih ke harga yang jadi pembahasan paling ujung dalam spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi 5 Plus ini. Produk baru dari Xiaomi Redmi 5 Plus dibanderol dengan harga berkisar Rp. 3.500.000 yang tentu ini sudah begitu sepadan dengan spesifikasi tangguh yang dimiliki smartphone ini. Bandingkan dengan Xiaomi Redmi 3

Spesifikasi Xiaomi Redmi 5 Plus

SIM / Jaringan Dual SIM / GSM, HSPA, LTE
Dimensi 158.5 x 75.5 x 8.1 mm (6.24 x 2.97 x 0.32 in)
Berat 180 g
Layar 5.99 inchi IPS LCD capacitive touchscreen, resolusi 1080 x 2160 pixel,
Corning Gorilla Glass
Memori dan Penyimpanan Internal 32 GB / 64 GB
RAM 4 GB / 3 GB
OS Android 7.1.2 (Nougat)
Processor Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 506
Chipset Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
Kamera Belakang 12 MP (f/2.2, 1.25 μm), autofocus, LED flash, kualitas video 1080p @30fps
Kamera Depan5 MP (f/2.0) kualitas video 1080p
Bloetooth 4.2 A2DP
Warna Black, Gold, Rose Gold, Light Blue
Baterai Li-Po 4000 mAh (Non-removable)

Thursday, January 18, 2018

Cara Menghapus atau Mengarsipkan Grup di Facebook

Berawal dari ketidak sengajaan saya mengunjungi sebuah Grup di Facebook yang tidak bisa buat mengirim status padahal posisinya sudah bergabung. Kemudian melihat adanya keterangan bahwa grup ini telah di arsipkan atau dengan kata lain dalam proses penghapusan.

Sebetulnya saya tidak memiliki sebuah grup di Facebook, hanya saja ingin berbagi bagaimana caranya menghapus sebuah grup facebook. Mungkin dari kalian yang memiliki, namun berencana untuk menghapusnya. Tapi mungkin sangat disayangkan kalau jumlah anggotanya sudah lumayan banyak.

Siapa yang dapat menghapus Grup? Tentu saja sang pemikik atau admin Grup.
Jika kamu adalah pengurus sebuah grup, kamu dapat menghapus atau mengarsipkannya. Grup dihapus apabila tidak memiliki anggota atau alasan lain. Menghapus grup merupakan tindakan permanen yang tidak dapat dikembalikan. Saat sebuah grup diarsipkan, grup tersebut tidak akan muncul di hasil pencarian bukan anggota, dan tidak ada anggota baru yang dapat bergabung dengan grup tersebut.

Cara ini saya peroleh sari menu bantuan Facebook, mungkin kalian tidak menjumpainya maka bisa ikuti langkah di bawah ini sama saja.

Cara Menghapus Grup di Facebook

1. Buka grup yang ingin kamu hapus dan klik Anggota di sebelah kiri.
2. Klik ikon bergerigi (titik tiga) di samping setiap nama anggota dan pilih Hapus / Keluarkan dari Grup.

Cara Menghapus grup facebook

via Android

3. Pilih Tinggalkan Grup di samping nama kamu setelah kamu menghapus anggota lainnya.

Info Tambahan: Jika kamu seorang pengurus karena diangkat oleh si pemilik utama, kamu tidak dapat menghapus grup yang tidak kamu buat kecuali pembuat yang asli telah meninggalkannya.

Cara Mengarsipkan Grup
Menghapus dan mengarsipkan grup Facebook itu berbeda, kamu bisa mengetahui apa saja pebedaannya di akhkir artikel.

1. Buka grup yang ingin kamu arsipkan dan klik menu titik tiga  di bawah foto sampul.

cara arsipkan grup facebook

via Android

2. Pilih Arsipkan Grup.
3. Kemudian klik Konfirmasi.

Baca juga : Cara Akses Facebook dengan Hemat Data Internet

Perbedaan antara menghapus dan mengarsipkan sebuah grup di Facebook :


Jika sebuah Grup dihapus
- Grup tidak akan muncul di pencarian facebook
- Tidak dapat dibatalkan penghapusannya
- Hanya pemilik utama yang bisa menghapus grup dan masih menjadi pengurus, jika pemilik utama sudah keluar maka pengurus mana saja bisa menghapusnya.
- Tidak dapat menambah anggota baru
- Pengurus atau anggota tidak dapat mengirim atau mengomentari status
- Tidak dapat menghapus kiriman
- Pengurus grup tidak dapat lagi menghapus dan memblokir anggota
- Pengurus tidak dapat lagi setting keterangan grup maupun foto

Jika sebuah Grup diarsipkan
- Grup masih bisa muncul di hasil pencarian, namun hanya untuk anggota, pengurus, atau moderator grup terkait
- Grup dapat dibatalkan pengarsipannya oleh pengurus mana saja
- Semua pengurus dapat melakukan tindakan arsipkan grup
- Tidak dapat menambah anggota baru
- Pengurus atau anggota tidak dapat mengirim atau mengomentari status
- Pengurus masih dapat menghapus kiriman
- Pengurus grup dapat menghapus dan memblokir anggota
- Tidak dapat setting keterangan grup maupun mengubah foto

Wednesday, January 17, 2018

Spesifikasi dan Harga Laptop Fujitsu Tablet PC T731

Kehidupan yang modern masyarakat kini telah menjadikan para vendor produk teknologi pun semakin menunjukkan taring dari waktu ke waktu dengan gencar untuk menghadirkan inovasi paling ciamik pada produk besutannya. Vendor teknologi asal Jepang, Fujitsu pun tidak ketinggalan untuk ikut bersaing. Salah satu produk yang digarap oleh fujitsu adalah tablet PC. Masyarakat di masa kini sudah semakin menginginkan berbagai hal dapat diselesaikan se-simple mungkin. Hadirnya tablet PC cukup menjawab akan hal tersebut.

Nah, Fujitsu punya salah satu produk tablet PC yang ciamik, yakni Laptop Fujitsu Tablet PC T731. Lantas, seperti apa spesifikasi dan harga dari tablet PC yang satu ini ?
Tablet PC Fujitsu T731 hadir sebagai laptop hybrid yang sederhana namun menarik dan sangat nyaman untuk digunakan menyelesaikan berbagai kebutuhan sehari-hari. Mulai dari pekerjaan mengetik, sampai dengan berbagai aktivitas yang layaknya dilakukan pada smartphone seperti mendengarkan music, browsing dan lain sebagainya.

Laptop Fujitsu Tablet PC T731

Masih tentang penampilan dari Laptop Fujitsu Tablet PC T731 ini, wajah yang ramping dan ada sentuhan yang nampak elegan merupakan salah satu cirinya. Ukuran yang simple, alias tidak terlalu besar menjadikan tablet PC yang satu ini sangat mudah untuk dibawa kemana saja dan kapan saja.

Body dan Layar
Fujitsu menghadirkan Tablet PC T371 dengan membekali bodi yang terbuat dari alumunium kuat dan berkesan begitu eksklusif. Ukuran layar tablet PC Fujitsu T731 ini adalah 10.1 inchi dan resolusinya adalah 1280 x 800 piksel. Layar touchscreen yang responsive menjadikan penggunanya tentu semakin dimudahkan dalam mengoperasikannya.

Spesifikasi dan harga tablet PC ini pastinya tidak akan lengkap jika kita tidak menengok seperti apa bekalan performa yang dihadirkan oleh Fujitsu untuk produknya yang satu ini. Selesai dari tampilannya, mari kita bergeser membahas spesifikasi dan harga dalam hal performanya. Fujitsu T731 punya performa yang sudah pantas mendapatkan acungan jempol alias sudah cukup oke.

Prosesor Core i5 (2nd Gen)
Laptop tablet yang satu ini dibekali dengan prosesor Intel Core generasi kedua lengkap bersama bantuan Intel HD 3000 VGA guna memaksimalkan performa grafisnya. CPU Intel Core i5 (2nd Gen) 2540M yang berkecepatan maksimal 3.3 GHz tentu jadi salah satu perhatian yang sangat menarik dari tavlet PC yang satu ini. Chipset yang disematkan adalah Intel Turbo Boost Technology 2.0 yang keren di kelasnya. Soal penyimpanannya, Laptop Fujitsu Tablet PC T731 punya ruang penyimpanan sebesar 250 GB dan juga RAM sebesar 3 GB.

Kalau soal kenyamanan pengetikan pada keyboardnya, tak perlu ragu, spesifikasi dan harga yang cukup menarik menjadikan Fujitsu T731 hadir berbekal kualitas keyboard yang tangguh. Nah, sayangnya ada sedikit kekurangan dari tablet PC yang keren ini. Salah satu kekurangannya adalah tidak dilengkapi dengan webcam. Jadi, untuk kamu yang berniat memiliki tablet PC Fujitsu T731, rasanya kamu harus meredam keinginan untuk bisa video call menggunakan produk dari Fujitsu yang satu ini.

Info Harga
Harga pasaran dari Fujitsu T731 berkisar 13 jutaan untuk produk baru dan sekitar 5 jutaan untuk produk bekas. (update Janari 2018)

Selain memproduksi laptop, Fujitsu juga mempunyai smarphone dengan kualitas yang lumayan, diantaranya adalah :
Fujitsu Regza T-01D dan Fujitsu Arrows NX F-01F

Spesifikasi Laptop Fujitsu Tablet PC T731

Tahun Rilis 2011
Dimensi 297 x 233 x 39.0 mm
Berat 2 Kg
Layar 12.1 Inch (1280 x 800 Pixel)
Prosesor Intel Core i5 (2nd Gen) 2540M, 2.7 GHz
RAM 2 GB (DDR3), 2 slot
Kapasitas HDD 500 GB
Storage Speed 7200 RPM
Tipe Kartu Grafis Integrated Graphics
USB 2.0 4 Port(s)
Wireless Type IEEE 802.11 a / b / g / n, IEEE 802.11 ac
Baterai 3-cell, 51.2 WHrs

Tuesday, January 16, 2018

Cara Membuat Baca Selengkapnya (Read More) di WhatsApp

Cara Membuat Baca Selengkapnya WhatsApp
Mungkin dari kalian sering melihat pesan panjang terutama di grup-grup WhatsApp yang terdapat tulisan baca selengkapnya atau read more. Saya awalnya berfikir itu dikarenakan tulisannya terlalu panjang, seperti adanya batas karakter tertentu di chatting WhatsApp sehingga muncul read more.

Namun padahal pesan pendek pun dapat kita sisipi dengan link warna hijau dengan tulisan baca selengkapnya alias read more sehingga membuat orang yang membaca akan penasaran dengan kelanjutannya. Mungkin buat kalian yang suka iseng di grup WA, bisa deh menggunakan fitur ini sekali-kali ngerjain teman. Selain itu, link "baca selengkapnya" juga menjadi solusi bagi kalian yang suka menulis panjang di WhatsApp, agar pembaca tidak keburu kabur karena tulisan atau pesan yang anda buat terlalu panjang lebar.

Ada dari anda yang sudah pernah coba membuatnya dengan menekan enter berkali-kali namun belum juga berhasil memunculkan tombol baca selengkapnya. Karena ada cara khusus yang mana tidak ada dalam fitur WhatsApp langsung. Mari simak caranya lebih lanjut berikut ini.

Membuat Baca Selengkapnya (Read More) WhatsApp

1. Persiapkan dahulu sebuah pesan teks yang panjang, lalu kalian salin terlebih dahulu sebuah kode yang tak kasap mata di bawah ini.



2. Salin seluruh teks dan kode tersebut lalu letakkan di kotak pesan baik grup atau chatting pribadi WhatsApp.

Catatan :
Teks Pertama Anda = Untuk tulisan / pesan yang ditampilkan
Teks Kedua = Isi pesan yang disembunyikan atau bagian teks yang akan terlihat setelah pembaca klik Baca Selengkapnya.

3. Sesudah itu anda tinggal klik kirim, maka hasilnya akan tampak seperti ini jika teks di atas belum kalian ubah.
➧Baca juga : Cara Buat Huruf Tebal dan Miring di WhatsApp

Sampai disini mungkin kalian semua sudah paham caranya membuat 'baca selengkapnya' di WhatsApp yang siap di praktekkan.

Tips Tambahan : Supaya mudah dalam membuat dan menyalin tulisan panjang untuk dijadikan sebuah pesan, sebaiknya anda menggunakan WhatApp Web melalui komputer. Jika belum tau cara memasangnya kalian bisa baca pada Cara Install dan Memasang WhatsApp di Komputer.

Kalau sudah terbiasa menggunakan laptop maka akan lebih mundah mengirim atau membalas setiap pesan-pesan WA yang masuk langsung dari komputer.

Xiaomi Redmi 5A, Smartphone 1 Jutaan dengan Spesifikasi Menggiurkan

spesifikasi dan harga xiaomi redmi 5a
 Xiaomi memang tidak bisa kita katakana sebagai vendor smartphone lawas. Kendati demikian, Xiaomi telah sukses jadi pesaing berat vendor-vendor ternama smartphone di berbagai Negara di belahan dunia. Hal ini tak lain karena Xiaomi kerap muncul dengan produk terbarunya yang berbekal ketangguhan spesifikasi dan harga yang miring.

Siapa coba yang tidak tegiur dengan tawaran smartphone ciamik dengan harga yang tipis ? Nah, salah satu produk milik Xiaomi yang punya spesifikasi menggiurkan namun dibanderol dengan harga yang tidaklah tinggi adalah Xiaomi Redmi 5A. Mari kita ulas lebih jelas lagi seperti apa spesifikasi dan harga dari Xiaomi Redmi 5A.

Layar 5.0 inchi
Dimulai dari tampilan luarnya, yakni layar. Xiaomi Redmi 5A mengusung layar berukuran 5.0 inchi dan sudah multitouch. Tipe layar yang dipakai adalah IPS LCD Capacitive Touchscreen 16 juta warna yang tentu sudah cukup untuk memberikan tampilan visual yang keren. Apalagi juga resolusi layarnya adalah HD 720 x 1280 piksel dengan kerapatan layar 294 ppi, cukup jernih tentunya.

Lebih menariknya lagi adalah, Xiaomi sudah membekali smartphone miliknya yang satu ini dengan sensor fingerprint accelerometer serta proximity sehingga pengguna akan lebih nyaman dengan fitur keamanan tersebut. Sayangnya, dibalik fitur yang ciamik tersebut, layar Xiaomi Redmi 5A tidak dilengkapi dengan proteksi sehingga cukup rawan untuk tergores.

Xiaomi Redmi 5A 5 inchi

Dapur Pacu
Meskipun tergolong sebagai smartphone low-end, namun Xiaomi masih niat untuk memberikan bekalan dapur pacu yang patut untuk diacungi jempol pada smartphone besutannya satu ini. Xiaomi Redmi 5A hadir dengan chipsel Qualcomm MSM 8917 Snapdragon 425 yang sudah lumayan untuk kelas smartphone low-end. Chipset yang ciamik tersebut dilengkapi dengan prosesor yang tak kalah ciamiknya juga, yakni Quad-core berkecepatan 1.4 GHz Cortex-A53. Untuk system operasi sendiri, sudah baru yakni Android versi 7.1 Nougat. Sementara untuk mendukung tampilan grafisnya yang oke, Xiaomi mempercayakan pada GPU Adreno 308. RAM yang dipunyai Xiaomi Redmi 5A sudah mumpuni, yakni 2 GB dan untuk memori internalnya sendiri tersedia 16 GB yang masih bisa ditambah dengan memori eksternal dengan kapasitas hingga 256 GB.

Kapasitas Baterai
Baterai jelas dalah salah satu sektor dalam spesifikasi smartphone yang menjadi perhatian cukup besar. Bagaimana tidak, kapasitas baterai akan sangat berpengaruh pada lama tidaknya dan tentu nyaman tidaknya pengguna dalam mengoperasikan smartphone. Xiaomi Redmi 5A dibekali dengan baterai berkapasitas 3000 mAh yang tergolong cukup besar karena mengingat kalau smartphone yang satu ini ada di deretan low-end. Jenis baterai yang diusung jenis non-removable Li-Ion.

Kamera 13 MP
Kamera pun untuk sekarang ini sudah jadi kelengkapan smartphone yang selalu dicari. Tak perlu khawatir soal kualitas fotografi dari Xiaomi Redmi 5A ini. Kamera utama beresolusi 13 MP sudah disiapkan oleh smartphone ini. Dilengkapi juga tentunya dengan kamera depan yang resolusinya tak kalah ciamik, yakni 8 MP.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 5A
SIM / Jaringan Dual SIM / GSM, HSPA, LTE
Dimensi 139 x 71 x 7.9 mm (5.47 x 2.80 x 0.31 in)
Berat 146 g
Layar 5 inchi IPS LCD touchscreen dengan resolusi 720 x 1280 pixel
Memori Internal 32 GB, 16 GB
RAM 2 & 3 GB
OS Android OS, v4.1.2 (Jelly Bean), upgradable to v5.1.1 (Lollipop)
Processor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 308
Chipset Qualcomm MSM8917 Snapdragon 425
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, GPS, GLONASS, Infrared
Kamera Belakang 13  MP (f/2.2), 1080p @30fps
Kamera Depan5 MP (f/2.0), 1080p
Bloetooth 4.1 A2DP
Warna Gold, Dark Gray, Rose Gold, Blue
Baterai Li-Ion 3000 mAh (Non-removable)
➧ Lihat juga : Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi Note 2

Harga
Melengkapi ulasan spesifikasi dan harga pastinya yang dicari-cari adalah. Melihat berbagai spesifikasi yang mengggiurkan tersebut mungkin kamu akan mengira kalau Xiaomi Redmi 5A dibanderol dengan harga mahal. Tapi ternyata tidak. Smartphone ini masih bergerak di kisaran harga 1 jutaan, lebih tepatnya kurang lebih adalah Rp. 1.500.000 yang pastinya ini adalah harga yang begitu terjangkau.

Penutup
Xiaomi Redmi 5A dibandrol dengan harga Rp. 999.000 yakni untuk varian dengan memori internal 16 GB dan RAM 2GB termasuk smartphone dengan golongan harga yang murah. Apalagi ditambah dengan kameranya yang beresolusi 13 MP (f/2.2) lengkap dengan berbagai fitur autofocus dan LED flash membuat smartphone ini terlihat menggiurkan.

Friday, January 12, 2018

Spesifikasi, Harga Terbaru dan Review Produk Sharp Aquos 305SH

Review Produk Sharp Aquos 305SH
Salah satu produsen elektronik ternama asal Jepang, Sharp jangan dikira hanya focus pada produk televise dan kulkas saja. Kenyataannya Sharp pun menaruh perhatian yang cukup besar pada sector produk smartphone. Sharp telah meluncurkan beberapa produk smartphonenya ke pasaran dan menyoal kualitas pun bisa bersaing dengan produk dari vendor lainnya.

Nah, salah satu produk smartphone dari Sharp yang cukup menarik untuk dilirik adalah Aquos 305SH. Tidak perlu heran apabila spesifikasi, hingga review dan harga produk Sharp Aquos 305SH lumayan banyak dicari. Pasalnya, salah satu kelebihan dari smartphone yang satu ini adalah dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau. Spesifikasinya pun tidaklah buruk. Mari kita ulas satu per satu.

Layar 5 Inchi
Mulai dari layarnya, Sharp Aquos 305SH dibekali dengan layar berukuran 5 inchi yang tentu ini adalah ukuran yang cukup lega untuk digenggam oleh tangan. Menariknya, Sharp menghadirkan smartphone ini dengan desain yang sangat elegan karena layarnya yang cukup besar itu diberikan bezel yang tipis. Sehingga kesan smartphone yang mewah dipunyai oleh smartphone yang harganya tak sampai 1 juta ini. Hadir pada tahun 2014, Sharp Aquos 305SH telah dibawai dengan LCD edge to edge yang begitu cantik. Inilah yang jadi menarik lainnya di dalam review dan harga dari produk milik produsen elektronik asal Jepang ini. Sharp sudah lumayan dikenal sebagai vendor yang meluncurkan smartphone dengan desain layar yang keren dan ini pun tidak tertinggal pada Sharp Aquos 305SH.

Kamera Utama 8 Megapixel
Desain layar dari Sharp Aquos 305SH ini memang begitu menarik. Mengingat bahwa smartphone ini diberikan bezel yang tipis di bagian atasnya, posisi kamera depan dan juga speaker tidaklah diatas, melainkan di bagian bawah layar smartphone bersanding dengan logo “AQUOS”. Tentunya ini merupakan desain yang unik dan jarang dijumpai pada kebanyakan smartphone. Kamera depan yang diletakkan di bagian bawah layar smartphone ini resolusinya tidak terlalu menggiurkan, hanya 1.3 MP saja. Sementara kalau untuk kamera utamanya, sudah beresolusi 8MP.

Prosesor Cukup Tangguh (1.2 GHz)
Kita lanjutkan spesifikasi, review dan harga Sharp Aquos 305SH ini dengan mengintip dapur pacunya. Sharp Aquos 305SH dibekali dengan prosesor QuadCore berkecepatan 1.2 GHz dan RAM yang dimilikinya adalah 1.5 GB. Memori internal yang tersedia tidak terlalu besar, yakni 8 GB saja yang kurang lebih kosongnya adalah 4 GB.

Nah, dari beberapa review yang ada sebagian pengguna, kesan pertama menggunakan smartphone ini memang cukup menarik. Sharp Aquos 305SH menjalankan Android 4.4.2 KitKat. Kamera yang dibekalkan sendiri cukup mudah dalam pengaplikasiannya. Hanya saja sayangnya apabila smartphone ini tidak disematkan memory card, kamera tidak mau berjalan.

Spesifikasi Lengkap Sharp Aquos 305SH
SIM / Jaringan Single SIM / CDMA, EVDO, LTE
Dimensi 131 x 67 x 10 mm (5.16 x 2.64 x 0.39 in)
Berat 141 g
Layar TFT capacitive touchscreen, 5.0 inches, 68.9 cm2
Memori dan Penyimpanan Internal 8 GB dan Eksternel microSD up to 256 GB
RAM 1.5 GB
OS Android 4.4.2 (KitKat)
Processor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7
GPU Adreno 305
Chipset Qualcomm MSM8926 Snapdragon 400
WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
Kamera Belakang 8 MP, autofocus, LED flash
Kamera Depan1.2 MP
Bloetooth 4.0, A2DP, LE
Warna Hitam, Putih
Baterai Li-Ion 2040 mAh (Non-removable)

Harga
Awalnya Sharp Aquos 305SH ini memang hanya dijual di Jepang. Akan tetapi untuk sekarang sudah ada cukup banyak Sharp Aquos 305SH terpajang di toko online di Indonesia. Untuk harganya sendiri tidaklah mahal, hanya berkisar 800 ribuan rupiah saja untuk kondisi bekas yang bisa kalian cek langsung di Bukalapaak.com.

Sedangkan harga dari produk barunya tidak diketahui karena yang ada di berbagai toko online di Indonesia adalah Sharp Aquos 305SH kondisi bekas.

Bandingkan :
Fujitsu Arrows NX F-01F
Fujitsu Regza T-01D

Itu dia informasi yang bisa saya sampaikan mengenai harga dan juga spesifikasi Produk Sharp Aquos 305SH. Dari atas hingga bawah kalau kita menyimak dengan teliti, maka bisa menyimpulkan kalau Sharp Aquos 305SH memiliki salah satu kekurangan pada bagian kamera depan yang hanya mengusung 1.2 Megapixel saja.

Bagi orang yang menyukai selfi, dengan kapasitas ukuran kamera dengan segitu tentu saja hasilnya akan sangat kurang memuaskan dan jauh berbeda kelasnya kalau dibandingkan sama Oppo Neo 7.

Thursday, January 11, 2018

Cara Keluar dari WhatsApp Web supaya Akunmu tidak Dibajak

WhatsApp sebuah aplikasi jaringan media sosial berbasis chatting yang populer, aplikasi tersebut banyak diandalkan untuk mempermudah berkomunikasi dengan orang lain. Kita bisa memanfaatkan fitur di dalamnya tanpa biaya seperti sms, karena WhatsApp Messanger menggunakan data atau kuota internet.

Seperti yang telah saya sampaikan pada postingan sebelumnya bahwa WhatsApp selain dapat digunakan melalui smartphone, juga bisa kita sambungkan ke PC atau Laptop. Bagi kalian yang belum tau bisa baca : Cara Install dan Memasang WhatsApp di Komputer.

Setelah kita menghubungkan WhatsApp ke PC, bagi saya kadang lupa untuk log out atau keluar terlebih dahulu. Dengan begitu hal ini bisa mengekibatkan akun kita kena bajak orang lain dan semua pesan yang ada didalamnya bisa diketahui dengan mudah.

Dengan melakukan keluar terlebih dahulu guna mengamankan akun, kita bisa cek langsung melalui smartphone apakah WhatsApp Web sudah log out dengan benar atau belum. Terlebih sekarang ada sebuah aplikasi WhatsClone yang fungsinya mirip seperti tampilan WhatsApp Web yang biasanya digunakan untuk membajak atau menyadap akun WhatsApp orang lain atau pacar.

Agar akun kalian tidak menjadi korban berikutnya sebaiknya cek pada menu pengaturan yang akan saya jelaskan lebih lanjut dibawah ini. Simak dengan teliti ya, supaya akun WhatsApp kalian jadi makin aman dan terkendali.

Cara Log Out WhatsApp semua Perangkat

1. Buka akun WharsApp kalian masing-masing, seperti biasa kuta kan melihat daftar chating kontak kita. Klian lihat menu pojok kanan atas Tab Sekali hingga muncul beberapa menu pilihan.

2. Pilih menu WhtsApp Web jika tampilannya menunjukkan kamera seperti gambae di bwah ini, itu artinya akun WhatsApp kalian tidak terhubung dengan perangkat atau aplikasi penyadap WhatsApp.


3. Namun jika tampilannya seperti gambar berikut ini, maka kalian segera melakukan Log Out, karena akun sedang digunakan bersamaan melalui perangkat atau aplikasi lain yang bisa membaca seluruh informasi penting di Akun WhatsApp kalian.



Cara Membalas Bajak Akun WhatsApp

Sebenarnya tidak baik ya mengenai balas membalas suatu kejahatan dan itu dosa hehe. Namun jika kalian udah merasa kesal dengan akun WhatsApp yang telah dibajak, tidak papalah dikit-dikit kita balas dengan mengerjain balik atau istilah populer kalau di YouTube kita bikin Prank.

• Pertama kita membutuhkan sebuah aplikasi tambahan bernama WhatsClone yang mana aplikasi tersebut bisa kalian peroleh melalui Play Store.

Install WhatsClone

• Berikutnya jalankan aplikasi yang telah anda install tadi hingga menampilkan kode QR pada layar aplikasi WhatsClone.


Saatnya eksekusi... Ambil handphone teman anda, buka aplikasi WhatsApp, tab menu di pojok atas lalu pilih WhastApp Web dan arahkan kamera pada kode QR aplikasi WhatsClone pada ponsel anda. Maka secara otomatis semua percakapan di WhatsApp teman anda semuanya akan tersalin pada aplikasi tersebut.

Silahkan dicoba dan dipraktekkan semoga bermanfaat.

Wednesday, January 10, 2018

Cara Daftar TM Kartu As Telkomsel Terbaru 2018 Hanya Rp 2000

TM Kartu As Telkomsel
 Cara Daftar TM kartu AS Telkomsel - Ternyata lain dengan TM simPATI, kartu As memiliki cara daftar TM sendiri dan tentu caranya berbeda dengan kartu lain seperti simPATI dan Loop padahal masih satu profider Telkomsel. Saat ini Telkomsel masih menjadi market leader provider telekomunikasi dengan jumlah pelanggan terbesar di Indonesia, sehingga banyak yang mungkin bertanya-tanya bagaimana supaya bisa melakukan panggilan dengan harga yang murah.

Ada layanan panggilan murah yang diluncurkan oleh Telkomsel bernma TM atau kalau kita jabarkan menjadi Talk Mania. Program ini sudah memberikan banyak sekali kemudahan dan keringanan bagi para pelanggan yang ingin melakukan panggilan telepon yang lama dengan sesame Telkomsel dan tariff yang relative murah. Kami informasikan TM untuk kartu AS ini dikarenakan atau bisa kita katakana program baru untuk AS, pasalnya untuk kartu HALO dan simPATI, TM sudah tersedia sejak lama.

Kemudian kabar bagusnya bahwa untuk TM kartu AS diketahui memiliki skema tariff yang lebih murah. Pada paket TM As memiliki perbedaan lain dengan TM simPATI, seperti ketika mendaftar paket TM simPATI secara otomatis paket akan berlaku pada waktu satu hari dan berakhir pada pukul 12 malam. Sedangkan pada kartu As tidaklah sama dikarenakan dibagi menjadi dua yaitu TM siang dan paket TM malam. Lalu bagaimana cara kita  mendaftarkan paket TM kartu As, berapa tarifnya, dan berikut selengkapnya.


Cara Daftar Paket TM As Siang
Untuk daftar TM kartu As periode waktu siang hari dapat kita lakukan melalui dial nomor atau dengan sms ke 8999.
1. Kita ketik angka atau kode dial *100*10# lalu ok atau panggil.
2. Pendaftaran TM siang kartu As tarifnya Rp 2.000,-
Sedangkan cara lain untuk daftar TM As siang adalah melalui sms, caranya sangat mudah cukup ketik sms dengan isi pesan SERBU (spasi) Nelpon lalu kirim ke 8999.

Note : yang harus anda ketahui adalah bahwa waktu pembalian atau pendaftaran paket TM As siang ini berlangsung mulai pukul 01:00 dini hari hingga pukul 3 sore. Tarifnya yaitu sebesar Rp 2.000 untuk wilayah pulau Jawa, sedangkan untuk yang berada di luar Jawa akan di berdeda tentunya sesuai tariff yang diberlakukan dari Telkomsel.

Cara Daftar Paket TM As Malam
Juga sama halnya ketika kita daftar TM As siang bisa dilakukan dua cara melalui panggilan dan melalui sms, untuk TM Malam juga seperti itu.
1. Kita daftarkan melalui dial *100*12# untuk TM malam.
2. Sedangkan untuk cara kedua bisa melalui sms dengan format isi pesan SERBU (spasi) Malam lalukirim ke 8999.

Note : Untuk tariff TM As malam juga sebesar Rp 2.000 untuk wilayah pulau jawa, sedangkan waktu pendaftaran TM As malam dapat kita lakukan sejak pukul 5 sore hingga pukul 10 malam. Masa aktif TM As malam akan berlaku atau berjalan dari jam 5 sore hingga jam 12 malam.

Adapun ketentuan lain yang barlaku baik TM As malam atau Siang adalah pelanggan atau pendaftar harus memiliki sisa pulsa Rp 2.000 setalah pulsa anda digunakan untuk membayar TM. Jadi kalau anda misalnya mengisi pulsa Rp 5000 maka hanya bisa digunakan untuk mendaftar TM As satu kali, karena saldo pulsa Rp 3.000 tidak bisa untuk mendaftar karena biaya sebesar Rp 2.000 sedangkan nanti sisanya hanya Rp 1.000,-.

➧Baca juga : Cara Daftar Paket Internet Kartu As 3GB 60 Ribu 

Untuk itu anda perlu ketelitian sebelum melakukan pendaftarn dan setelahnya seperti masa aktif dari jam berapa hingga jam berapa. Dan yang terpenting perhatikan waktu pendaftaran paling pas untuk TM siang adalah mulai pukul 01:00 dini hari dan untuk TM malam mulai pukul 05:00 sore.

Demikian cara daftar TM As baik untuk siang maupun malam terbaru 2018 yang bisa kami sampaikan, semoga informasi ini membantu dan bermanfaat bagi anda khususnya pengguna kartu As Telkomsel.

Tuesday, January 9, 2018

Harga Terbaru 2018 dan Spesifikasi Samsung Galaxy S8

Brand asal Korea Selatan pada bulan Maret 2017 lalu telah resmi meluncurkan sebuah smarphone terbarunya dengan seri Samsung Galaxy S8. Ternyata perusahaan tersebut menghadirkan Galaxy S8 tidak sendirian melainkan bersama dengan varian tertingginya yaitu seri Galaxy S8 Plus. Ini adalah generasi penerus dari seri sebelumnya Galaxy S7, sementara untuk spesifikasi, smartphone ini tak memiliki banyak perbedaaan dari versi sebelumnya. Samsung Galaxy S8 masih membawakan layar dengan lebar 5,8 inci, RAM 4GB, dan didukung Snapdragon 835.

Sebagai seorang penggemar produk Samsung, pastinya telah menunggu keluaran seri terbarunya jauh-jau hari untuk itu kami akan memberikan spesifikasi lengkap dan harga Samsung Galaxy S8.

Seri terbarunya ini dikenal sebagai ponsel flagship, untuk itu kita tak perlu ragukan lagi kualitasnya, meski demikian sebagai konsumen juga wajib mengetahui lebih lanjut serta lebih teliti lagi. Bagaimanapun juga sebuah produk terbaik disisi kelebihan pasti ada juga kekurangannnya meski sedikit, berikut review Samsung Galaxy S8.

Spesifikasi Samsung Galaxy S8

Prosesor dan RAM
Samsung Galaxy S8 berbekal layar ukuran 5.8 inci berteknologi Super AMOLED. Bodinya yang tangguh bisa kita bawa berenang karena diketahui telah mendapatkan sertifikat IP68 yang artinya tahan debu dan rendaman air pda kedalaman 1.5 meter selama 30 menit. Masih dibagian layar, resolusi Quad HD 1440 x 2960 piksel dengan kerapatan 570 ppi sehingga tampil visual dari Samsung Galaxy S8 ini tak hanya maksimal namun juga sangat atraktif.

Pada bagian dalamnya Samsung Galaxy S8 membawakan prosesor dua inti berjenis Octa-core (4x2.3 GHz & 4x1.7 GHz). Apalagi performanya akan lebih tangguh lagi dengan bantuan RAM sebesar 4GB yang siap membawa performa mantab meski kita sedang membuka beberapa aplikasi. Kemudian operasi sistem yang dijalankannya menggunakan OS Android terbaru yaitu v7.0 (Nougat).

Memori dan Penympanan
Barikutnya kita menilik pada bagian memori penympanan baik internal maupun eksternal. Samsung Galaxy S8 akan mampu menympan file ukuran besar dalam memori internal karena berkapasitas 64 GB. Kemudian kita juga bisa menambahkan memori eksternal berjenis microSD dengan maksimal 256 GB kalau media penympanan internal belum cukup untuk menyimpan file dalam satu smarphone.

Kamera Utama
Pembahasan berikutnya kita beralih ke kamera, baik kamera depan atau belakang dan juga fitur yang dibawakan. Langsung saja, Samsung Galaxy S8 ini berbekal kamera utama berukuran 12 MP yang mana telah terdapat fitur di dalamnya seperti OIS, detection autofocus, dan LED flash. Kelebihan lain dari kamera utama adalah bisa menghasilkan beberapa jenis video seperti 2160p@30fps, 1080p@60fps, HDR, dan dual-video rec.

Sementara untuk kamera depan yang tidak bisa ketinggalan lagi bagi kita yang suka bikin vlog atau sekedar selfie. Samsung Galaxy S8 berbekal kamera depan 8 MP. Selain itu dengan kamera depan bisa anda manfaatkan buat video call sama teman atau pacar.

Spesifikasi Samsung Galaxy S8
SIM / Jaringan Dual SIM / GSM, HSPA, LTE
Dimensi 148.9 x 68.1 x 8 mm (5.86 x 2.68 x 0.31 in)
Berat 155 g
Layar Super AMOLED capacitive touchscreen, 5.8 inches
Memori dan Penyimpanan Internal 64 GB
Eksternel up to 256 GB
RAM 4 GB
OS Android 7.0 (Nougat)
Processor Octa-core (4x2.3 GHz & 4x1.7 GHz)
GPU Mali-G71 MP20 - EMEA
Chipset Exynos 8895 Octa - EMEA
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Kamera Belakang 12 MP (sensor size, 1.4 µm pixel size, geo-tagging, simultaneous 4K video and 9MP image recording, touch focus, face/smile detection, Auto HDR, panorama)
Kamera Depan8 MP
Bloetooth 5.0, A2DP, LE, aptX
Warna Midnight Black, Orchid Gray, Arctic Silver, Coral Blue, Maple Gold
Baterai Li-Ion 3000 mAh (Non-removable)

➤Harga Samsung Galaxy S8,
Ini merupakan smartphone kelas premium, jadi jangan heran kalau harganya dibandrol hingga jutaan rupian. Diketahui kalau harga di Eropa sama di Indonesia ternyata memiliki perbedaan. Di Indonesia harganya sekitar Rp 10.5 juta, sedangkan kalau di Eropa dibandrol dengan angka $ 750 atau setara dengan Rp 10 juta awal dikeluarnya Samsung Galaxy S8.

Harga update Maret 2018
Harga Baru : Rp 9.300.000,-
Harga Bekas : Rp 8.700.000,-

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy S8

Kelebihan
- Support jaringan internet 4G LTE Cat16
- Dual SIM
- Bersertifikat IP68
- Layar selebar 5.8 akan lebih mantab ketika buat main game
- Layar berteknologi Super AMOLED
- Proteksi Corning Gorilla Glass 5
- OS Android v7.0 Nougat
- Kapasitas RAM 4 GB
- Prosesor berjenis Octa-core (4x2.35 GHz Kryo & 4x1.9 GHz Kryo)
- Memori internal 64 GB
- Kamera depan 8 MP dan belakang 12 MP
- Baterai sebesar 3000 mAh

Kekurangan
- Baterai tidak bisa dilepas langsung (Non-removable battery)
- Harganya Mahal

Itulan spesifikasi lengkap dan harga Samsung Galaxy S8 yang telah bisa kami sampaikan, mudah-mudahan bermanfaat. Ada satu saran lagi dari kami bahwa kabarnya meski Samsung Galaxy ini telah dibekali layar yang indah berlapis kaca Corning Gorilla Glass 5, sebaiknya anda juga harus hari-hati ketika membawanya.

Informasi yang kami peroleh dari cultureindo.com, yang katanya kaca yang menempel di perangkat itu mudah pecah ketika diuji coba dengan menjatuhkannya dari ketinggian normal (ketinggian dari genggaman orang dewasa saat berdiri).

Spesifikasi dan Harga Fujitsu Regza T-01D, Smartphone Tahan Air Seharga 300 Ribuan

Kalau membicarakan tentang smartphone di Indonesia, nama Jepang sebagai salah satu Negara produsen smartphone rasanya kurang cerah jika dibandingkan  dengan Korea ataupun China. Lantas, bukan berarti karena Jepang tak punya produksi smartphone yang istimewa untuk didatangkan ke Indonesia. Fujitsu Regza T-01D adalah wujud nyata bahwa Jepang berani bersaing dalam hal produk smartphone ditengah sengitnya persaingan yang ada dari produsen smartphone ternama di berbagai Negara. Muncul di tahun 2011, Fujitsu Regza T-01D sontak saja langsung menyita perhatian masyarakat. Harga dan review ponsel yang ciamik ini tentu sudah jadi perburuan bagi mereka yang ingin mengantongi smartphone murah dengan fitur yang “wah”.

Fujitsu Regza T-01D memang menjadi salah satu smartphone andalan Jepang. Hingga saat ini, di Indonesia sendiri penjualan Fujitsu Regza T-01D masih nampak di beberapa toko online. Nah, yang perlu diketahui adalah Fujitsu Regza T-01D yang dijual di Indonesia merupakan dalam kondisi bekas, bukan baru. Jangan berkecil hati dan langsung mengurungkan niat untuk memboyong ponsel yang satu ini. Kalau anda tahu seperti apa review dan harga yang begitu ciamik dari ponsel yang satu ini, rasanya niat anda tidak ingin melewatkan kesempatan untuk memiliki ponsel ini. Seperti yang disampaikan di atas, bahwa memang Fujitsu Regza T-01D ini adalah smartphone murah dengan fitur yang “wah”. Salah satu yang sangat menarik dari Fujitsu Regza T-01D adalah anti air.

Tahun 2011 yang menjadi tahun lahirnya Fujitsu Regza T-01D adalah era dimana smartphone tahan air masih sangat minim. Berbeda halnya pada tahun ini, sudah cukup banyak smartphone anti air yang diluncurkan. Namun sayangnya rata-rata smartphone dengan kemampuan anti air dibanderol dengan harga yang mahal. Beruntungnya, hal itu tidak berlaku pada Fujitsu Regza T-01D.

Spesifikasi dan Harga Fujitsu Regza T-01D

Kamera Beresolusi 13.1 MP
Nah, sebelum melangkah pada harga pasaran Fujitsu Regza T-01D di Indonesia sendiri, mari kita tengok singkatnya seperti apa spesifikasi yang dimiliki oleh smartphone anti air asal Jepang ini. Mengingat bahwa membaca review dan harga dari smartphone yang akan kita beli merupakan hal yang penting. Fujitsu Regza T-01D telah dilengkapi dengan fitur kamera yang ciamik, yakni beresolusi 13.1 MP sendor Sony untuk kamera utamanya.

Ada juga kamera depan, hanya saja sayangnya masih beresolusi hanya 0.32 MP saja untuk kamera depannya. RAM sebesar 1 GB dibekalkan pada smartphone yang satu ini. Sementara untuk prosesor yang menjalankannya adalah dual core berkecepatan 1.2 GHz CPU OMAP4. 

Ada lagi lainnya yang menarik dari Fujitsu Regza T-01D. smartphone yang satu ini dilengkapi dengan port HDMI yang jarang sekali ada di kebanyakan smartphone. Tidak berhenti sampai disitu saja, sensor sidik jari pun jadi salah satu fitur primadona dari Fujitsu Regza T-01D. Review dan harga dari Fujitsu Regza T-01D yang ada tentu sebanding antara harga dengan kualitas produk. Terkait sensor sidik jari misalkan, anda tidak bisa berharap besar kalau kualitas sensor sidik jari Fujitsu Regza T-01D begitu baik. Jika kenyatannya respon sensor sidik jari lambar, rasanya hal ini cukup wajar.

Harga Fujitsu Regza T-01D

Mengingat bahwa Fujitsu Regza T-01D ini dibanderol dengan harga cuman Rp. 350.000 saja. Anda bisa menjumpai dan membelinya di beberapa toko online terpercaya di Indonesia seperti Bukalapak.com dan Tokopedia.

Spesifikasi Lengkap Fujitsu Regza T-01D
SIM / Jaringan Single SIM / GSM, HSPA
Dimensi 129 64 8.8 mm
Berat 120 g
Layar 4.3 inches HD LCD (720 1280 pixels)
Memori dan Penyimpanan Internal 2 GB, Eksternal up to 128GB
RAM 1 GB
OS Jelly Bean v 4.0.3
Processor Dual Core 1.2 GHz
GPU -
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot
Kamera Belakang 13.1 MP
Kamera Depan0.32 MP
Bloetooth v4.0, A2DP
Warna Hitam, Putih, Merah, Hijau
➧ Lihat juga : Spesifikasi dan Harga Fujitsu Arrows NX F-01F

Kelebihan dan Kekurangan Fujitsu Regza T-01D

Kelabihan
- Layar HD 720 1280 pixels
- Kamera utama 13.1 MP dan lumayan tangguh
- Bisa dipasang memori eksternal hingga 128 GB
- Smartphone tahan air
- Bisa terhubung ke TV

Kekurangan
- Kamera depan gelap karena hanya 0.32 MP, jadi jangan harap bisa selfi dengan hasil maksimal.
- Tidak ada radio FM
- Baterai tidak tahan lama